Cinta dan Karya

by 10:18 PM 0 comments
Topik favorit para pencipta (penulis) di bawah kolong langit ini, 99 persennya adalah tentang cinta.
Cinta vertikal atau horizontal, maksudnya antar insan atau antara hamba dengan tuhan. cinta kepada batu, cinta kepada kehampaan.
Cinta memang mata air inspirasi yang paling deras dan segar. mengalir memenuhi jiwa hingga meluap-luap dan saking meluapnya bisa mengakibatkan kekeringan.

Ia menuntun kita menemukan jati diri, memberi kita pilihan dan alasan. 
Inpirasi yang bersumber dari cinta itu tidak hanya melahirkan keindahan saja, melainkan juga keburukan.

Cinta membuat kita (penulis) menghasilkan karya.
Karena itu aku mencari cinta yang kekal. 
Tanpa hukum-hukum material yang menyebabkannya hilang.
Jika hukum material menjadi alasan sebuah cinta. 
Maka jika ia tak terpenuhi, kau akan kehilangan alasan untuk mencintai.
Cinta yang tak perlu alasan, takkan kehilangan apapun.

Karya adalah anak jiwa, begitu kata Dee.....
Karena Cinta, aku bebas di dalamnya, begitu kataku.....



-MFH



Pak Lurah

Developer

apa saja selain hidup

0 comments:

Post a Comment